Peran Kader Posyandu dalam Meningkatkan Partisipasi Ibu Balita
DOI:
https://doi.org/10.47575/jpkm.v6i1.701Keywords:
Kader Posyandu, Partisipasi Ibu, BalitaAbstract
Posyandu atau Pos Pelayanan Terpadu, merupakan fasilitas pelayanan kesehatan dasar yang ditujukan untuk ibu dan anak, terutama balita, serta berperan sebagai perpanjangan tangan dari Puskesmas. Meskipun telah tersedia, ditemukan rendahnya partisipasi ibu balita dalam kegiatan Posyandu, yang disebabkan oleh kurangnya kesadaran dan pemahaman tentang pentingnya pemantauan pertumbuhan anak. Oleh karena itu, penting untuk memahami secara mendalam bagaimana peran kader Posyandu dalam meningkatkan partisipasi tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan lima informan kader aktif yang memiliki pengalaman langsung dalam kegiatan Posyandu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kader Posyandu memiliki peran penting sebagai motivator, fasilitator, dan komunikator. Kader secara aktif melakukan pendekatan persuasif kepada ibu balita, menyampaikan informasi melalui media sosial, serta melakukan kunjungan rumah, dan penyuluhan rutin. Strategi pemberian makanan tambahan dan doorprize juga digunakan untuk menarik minat masyarakat. Keberadaan dan peran aktif kader sangat berkontribusi dalam meningkatkan partisipasi ibu balita di Posyandu. Namun, diperlukan dukungan berkelanjutan dari berbagai pihak agar hasil yang dicapai dapat lebih optimal.
References
Al Faiqoh, Z. (2022). Peran Kader Posyandu dalam Pemantauan Status Gizi Balita : Literature Review. Journal of Health Education and Literacy, 5(1), 19–25. https://doi.org/10.31605/j-healt.v5i1.1573.
Aspiati, A., & Singarimbun, R. J. (2023). Pengabdian Masyarakat dalam Parti-sipasi Kader dalam Kegiatan Posyandu di Kecamatan Medan Tuntungan. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(1), 101–104.
Aulia, S., Anggraini, D. N., Wibowo, A., & Permana, L. (2023). Pemanfaatan Media Sosial pada Kader Posyandu dalam Strategi KIE Kesehatan dalam Upaya Peningkatan Cakupan Imunisasi Bayi.Balita. Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 6(3), 903-912. https://doi.org/10.62411/ja.v6i3.1458.
Dian, S. (2023). Peranan Kader Posyandu Sebagai Upaya Peningkatan Partisipasi Masyarakat Dalam Kegiatan Posyandu: (Studi Kasus Posyandu Melati 2 Kelurahan Gunungsari Kecamatan Dukuh Pakis Kota Surabaya Jawa Timur). PRAJA Observer: Jurnal Penelitian Administrasi Publik, 3(6), 49-57.
Fidorova, Y., & Febriani, D. (2023). Analisis Mutu Pelayanan KIA Melalui Peran Kader di Posyandu Mawar Desa Tuntungan I Medan. SEHATMAS: Jurnal Ilmiah Kesehatan Masyarakat, 2(2), 380-386.
Harahap, D. M., Batubara, Z., & Rosmega. (2024). Hubungan Pengetahuan Ibu dan Peran Kader Terhadap Partisipasi Ibu Balita Dalam Kegiatan Posyandu Balita di Desa Lubuk Dendang Kec. Perbaungan Sergai Tahun 2022. Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan dan Kedokteran, 2(2), 134-142.
Hariani, A. L. (2024). Hubungan Berat Badan Lahir Rendah dengan Kejadian Stunting Pada Anak Usia 1-5 Tahun Di Wilayah Kerja Puskesmas Jorongan. ASSYIFA : Jurnal Ilmu Kesehatan, 1(1), 133-142. https://doi.org/10.62085/ajk.v1i1.22.
Imanah, S. (2021). Cadres Participation in Toddler Posyandu Activities With Toddler Visit During New Normal. Jurnal Kebidanan Indonesia, 12(1), 95-105.
Juhandi, H. (2023). Gambaran Tingkat Pengetahuan Kader Posyandu Terhadap Stunting Di Kecamatan Kuta Malaka. Serambi Saintia: Jurnal Sains Dan Aplikasi, 11(2), 69-77.
Luaylik, N. F., Azizah, R. N., Saputri, E., & Fachrizi, A. R. (2023). Meningkatkan Peran Posyandu Tulip dalam Imple-mentasi Pemberian Makanan Tambahan Homemade di Kelurahan Kolpajung, Kabupaten Pamekasan. Jurnal Literasi Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat, 2(2), 67–76.
Masitoh Wahyuningsih, E., Budyarja, B., An Nissa, A., Rahman, C. O., Anggraini, D. N., Anjar, P., Hariono, E. E., Zahro, F. N., Roydo, J., Rohmawati, L., & Aziz, U. A. (2023). Sosialisasi Peningkatan Kualitas Pertanian Petani Desa Siwal Bersama KKN Uniba Surakarta. Jurnal BUDIMAS, 5(1), 1-6.
Nurul Aulia, D. L., Anjani, A. D., . E., & . I. (2022). Pengetahuan Ibu Balita Dan Peran Kader Terhadap Partisipasi Ibu Dalam Kegiatan Posyandu Balita Di Masa Pandemic Covid-19. Jurnal Ilmiah Bidan, 6(2), 16-24. https://doi.org/10.61720/jib.v6i2.339.
Putri, H. A., & Dwihestie, L. K. (2020). Optimalisasi Peran Kader Posyandu dalam Upaya Deteksi Dini Tumbuh Kembang Balita di Wilayah Beji Sidoarum Godean Sleman. Jurnal Abdimas Mahakam, 4(1), 66-72. https://doi.org/10.24903/jam.v4i1.770.
Radhiah, S., Ayunda, C. R., & Hermiyanty, H. (2021). Analisis Rendahnya Keaktifan Kunjungan Ibu Balita Ke Posyandu Tompo Kecamatan Taopa Kabupaten Parigi Moutong. Preventif : Jurnal Kesehatan Masyarakat, 12(1), 149-160. https://doi.org/10.22487/preventif.v12i1.289.
Sutraningsih, W., Marlindawani, J., & Silitonga, E. (2021). Implementasi Strategi Pelaksanaan Pencegahan Stunting di Kabupaten Aceh Singkil Tahun 2019 (The Implementation of Stunting Prevention Strategy in Aceh Singkil District by 2019). Journal of Healthcare Technology and Medicine, 7(1), 49-68.
Widyaningsih, T. S., Windyastuti, W., & Tamrin, T. (2020). Peran Kader Dalam Memotivasi Ibu Balita Yang Berkunjung Ke Posyandu. Jurnal Keperawatan, 5(1), 1-12. https://doi.org/10.32668/jkep.v5i1.225.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Irwansyah Lubis, Sri Rahayu, Listi Tri Syafira, Mutia Friska, Mewani Sinaga, Rabitha Khailila, Riska Ananda, Anggi Indah Karera

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.